https://sleman.times.co.id/
Olahraga

Daftar Tim dan Jadwal Perempat Final Euro 2024

Rabu, 03 Juli 2024 - 07:59
Daftar Tim dan Jadwal Perempat Final Euro 2024 Bek Turki Merih Demiral merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Austria pada pertandingan 16 besar Piala Eropa 2024 di Stadion RB Leipzig, Selasa (2/7/2024). (ANTARA/AFP/RONNY HARTMANN)

TIMES SLEMAN, JAKARTA – Delapan tim telah memastikan tempat di perempat final Euro 2024, dengan Belanda dan Turki menjadi dua tim terakhir yang berhasil melangkah dari babak 16 besar.

Belanda mengatasi Rumania dengan skor meyakinkan 3-0. Sedangkan Turki menang 2-1 atas Turki menjadi laga penutup babak 16 besar pada Rabu dini hari WIB.

Hasil mengejutkan terjadi saat juara bertahan Italia tersingkir oleh Swiss dengan skor 2-0 dalam pertandingan pembukaan babak 16 besar 2024 pada Sabtu (29/6).

Sementara itu, Inggris harus berjuang keras untuk mengalahkan Slovakia dengan skor tipis 2-1, dengan gol dicetak oleh Jude Bellingham dan Harry Kane di menit-menit akhir pada Minggu (30/6).

Kemenangan terbesar terjadi ketika Spanyol mengalahkan Georgia dengan skor 4-1 di Koeln pada Minggu (30/6).

Tim tuan rumah Jerman berhasil mengamankan tempat di perempat final setelah mengalahkan Denmark dengan skor 2-0.

Pertandingan antara Portugal dan Slovenia adalah satu-satunya laga yang harus ditentukan melalui adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 0-0 di waktu normal.

Cristiano Ronaldo dan timnya berhasil melaju setelah menang 3-0 dalam adu penalti, dengan kiper Diogo Costa menjadi pahlawan setelah berhasil menepis tiga tendangan penalti berturut-turut.

Sekarang, tim-tim tersebut akan bertanding di babak delapan besar atau perempat final.

Pertandingan pembuka perempat final akan mempertemukan dua tim unggulan, Spanyol melawan tuan rumah Jerman pada Jumat (05/7) malam. Sementara itu, Portugal akan bertemu finalis Piala Dunia 2022, Prancis, pada Sabtu (06/7) dini hari WIB.

Berikut jadwal lengkap perempat final Piala Eropa 2024:

  • Jerman vs Spanyol, Jumat (05/7) pukul 23:00 WIB
  • Portugal vs Prancis, Sabtu (06/7) pukul 02:00 WIB
  • Inggris vs Swiss, Sabtu (07/7) pukul 23:00 WIB
  • Belanda vs Turki, Minggu (08/7) pukul 02:00 WIB. (*)
Pewarta : Rochmat Shobirin
Editor : Wahyu Nurdiyanto
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Sleman just now

Welcome to TIMES Sleman

TIMES Sleman is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.