https://sleman.times.co.id/
Berita

Gunung Merapi Erupsi, Awan Panas Meluncur Hingga Satu Kilometer

Rabu, 20 Januari 2021 - 19:08
Gunung Merapi Erupsi, Awan Panas Meluncur Hingga Satu Kilometer Suasana Gunung Merapi saat mengeluarkan awan panas. (Foto: Twitter BPPTKG)

TIMES SLEMAN, YOGYAKARTAGunung Merapi di Yogyakarta kembali erupsi. Kali ini, gunung teraktif di Indonesia ini mengeluarkan awan panas selama 192 detik dan meluncur ke bawah hingga 1 kilo meter.

Dalam akun twitternya, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) merilis berdasarkan alat seismogram Gunung Merapi mengalami mengeluarkan awan panas atau erupsi pada Rabu (20/1/2021 sekitar pukul 14.07 WIB. Tercatat, letusan dengan amplitudo 20mm selama 192 detik.

“Jarak luncuran diperkirakan 1000 m, cucaca mendung,” tulis admin akun twitter BPPTKG.

Kepala Seksi Gunung Merapi BPPTKG, Agus Budi Santoso mengimbau kepada warga yang tinggal di lereng Gunung Merapi meningkatkan kewaspadaan. Sebab, potensi bahaya berupa guguran lava dan awan panas pada sektor Selatan dan Barat Daya. Yakni, meliputi ke Sungai Boyong, Bedog, Krasak, Bebeng, dan Putih sejauh maksimal 5 kilometer.

“Apabila terjadi letusan ekplosif, lontaran material vulkanik dapat menjangkau radius 3 kilometer dari puncak Gunung Merapi,” terang Agus. (*)

Pewarta : A Riyadi
Editor : Irfan Anshori
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Sleman just now

Welcome to TIMES Sleman

TIMES Sleman is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.