TIMES SLEMAN, BANJAR – Anggota Komisi XI DPR RI Fraksi Partai Golkar dari Dapil Jabar X, Agun Gunandjar Sudarsa atau yang kerap disapa Kang Agun menyerahkan bantuan dari Bank Indonesia sebesar Rp500 juta untuk Pembangunan Masjid Agung Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Minggu (18/12/2022).
"Saya berharap Pembangunan Masjid Agung Kecamatan Banjarsari bisa diselesaikan di tahun 2023," ujarnya.
Sebelumnya, Kang Agun sudah berkontribusi dengan membantu pembangunan masjid tersebut lewat CSR BRI sebesar Rp500 juta.
"Alhamdulillah, sekarang bisa kembali membantu lewat CSRnya BI sebesar Rp500 juta kendati ini masih jauh dari target. Karena target penyelesaian sampai Kubah itu sebesar Rp4 Miliar lebih," Harap Kang Agun.
Ketua pelaksana pembangunan Masjid Agung Banjarsari, Ucu, mengatakan bahwa Bank Indonesia hari ini ke dua kalinya memberikan bantuan. Sebelumnya, BI memberikan donasi sebesar Rp300 juta dan hari ini sebesar Rp500 juta.
"Kami Atas nama panitia mengucapkan terima kasih atas sumbangan yang diberikan BI yang diprakarsai oleh Kang Agun," ucapnya. (*)
Pewarta | : Sussie |
Editor | : Deasy Mayasari |